03 Agustus 2009

Selayang Pandang SMA Negeri 3 Lahat

Selamat datang di SMA Negeri 3 Lahat, ini adalah gerbang utama dari sekolah ini dimana berdiri kokoh sebagai pintu utama bagi semua siswa dan civitas sekolah yang akan bertugas di sekolah ini. Disamping kanan setelah anda memasuki gerbang ini berdiri pos penjagaan sekolah dan tempat para tamu melapor pada bagian keamanan sekolah ini yang selalu bersikap ramah kepada semua tamu yang datang.



SMA Negeri 3 Lahat berlokasi di Jalan Penghijauan Bandar Jaya Lahat, yang berdiri di lahan seluas 2,5 Ha. Awal berdirinya sekolah ini adalah dengan ditutupnya SPG pada saat itu pada tahun 1991 yang kemudian didirikan sebagai SMA Negeri yang ke 3 setelah dua sekolah sebelumnya yang berada di kabupaten Lahat. Keadaan geografis sekolah ini memang bukan pada lokasi yang datar, sehingga ruang-ruang kelas maupun ruang lainnya akan berdiri pada beberapa kelompok.

Lapangan utama dari sekolah ini berada di depan setelah memasuki gerbang, lapangan ini lumayan luas untuk menampung semua peserta didik yang berjumlah kurang lebih 792 siswa dari kelas X, XI, dan XII. Setiap hari senin dilapangan inilah dilaksanakan upacara pengibaran bendera maupun hari - hari besar nasional lainnya.



Berikut ini adalah pintu utama dari ruang guru yang juga langsung dapat menuju ruang kepala sekolah, yang letaknya tepat menghadap jalan setapak yang akan dilalui siswa menuju kelas masing-masing, hal ini tentu saja merupakan letak yang strategis sehingga bagi siswa yang terlambat akan dapat langsung terlihat oleh bapak / ibu guru yang piket hari itu.


Saat ini telah terus meningkatkan pembangunan - pembangunan untuk menunjang berlangsungnya kelancaran dalam proses belajar mengajar sehingga peserta didik dapat menerima ilmu dengan baik. Selain itu pula saat ini SMA Negeri 3 Lahat telah menyediakan beberapa sarana seperti Laboratorium IPA, Ruang Komputer, Musholla, Lapangan Parkir, Lapangan Olahraga yang luas, dan beberapa fasilitas lainnya.


Karena memiliki lokasi yang cukup luas dan masih banyaknya lahan yang dapat dimanfaatkan maka pihak sekolah berusaha membuat lahan tersebut seperti pembuatan taman sekolah sehingga peserta didik dapat menggunakan taman tersebut untuk berkumpul pada saat istirahat jam belajar bersama teman - temannya dan menikmati keindahannya.


Untuk semua siswa dan siswi serta civitas sekolah yang beragama Islam, sekolah ini juga memiliki sarana ibadah yaitu dengan di bangunnya sebuah musholla di lingkungan sekolah, selain itu juga musholla ini digunakan sebagai sarana tempat melaksanakan ekstrakurikuler keagamaan seperti seni baca Al Qur'an, dan acara keagamaan lainnya. Mushola baru ini merupakan mushola sekolah terbesar di kabupaten lahat


Ini adalah ruang yang dapat digunakan oleh siswa yang masuk dalam kepengurusan OSIS, juga dapat digunakan sebagai sarana bagi siswa untuk mengadakan pertemuan dalam bentuk rapat-rapat kepengurusan OSIS. Ruangan ini juga digunakan sebagai ruang PMR yang dapat melayani bagi siswa dan siswi yang sedang sakit pada jam sekolah, sebagai pertolongan pertama.


Pada satu tahun yang lalu sekolah ini menerima bantuan berupa komputer yang lengkap dengan fasilitas LCD proyektor, selain sebagai ruang praktikum pada mata pelajaran TIK juga dapat digunakan untuk mata pelajaran lainnya yang berbasis multimedia, sehingga peserta didik dapat lebih mudah memahami pelajaran karena dijelaskan dengan berbagai visualisasi yang nyata dan mudah dimengerti.




Koperasi sekolah didirikan sebagai sarana bagi siswa agar dapat memiliki kebutuhan sekolah seperti alat tulis, buku tulis, dan penunjang lainnya agar dapat mengikuti kegiatan belajar disekolah dengan baik.





Lapangan Parkir bagi Bapak / Ibu Guru dan pegawai yang membawa kendaraanya menuju sekolah yang telah memadai dan beratap sehingga terlindungi dari panas matahari serta hujan.





Print This Posting

2 komentar:

  1. MAJU TERUS SMA N 3 LAHAT,BANGGA SEBAGAI ALUMNI SMN 3 LAHAT.TERIMAKASIH UNTUK SEMUANYA

    BalasHapus
  2. Bendy Delpani25 Mei, 2011 21:37

    ruang OSIS nya dah berubah....kemane ruang OSIS yang lame,dipindah ape dirubuhka...Ruang OSIS yang lame sebelahan dengan ruang UKS/PMR...

    BalasHapus

Modified by dbsM.Deswan Dinata

SMA Negeri 3 Lahat ©Template Nice Blue. Modified by Trianto Kuntoto. Original created by http://ourblogtemplates.com

TOP